Kamis, 16 Juni 2016

Ternyata Kulit Buah Naga Dapat Digunakan Untuk Mendeteksi Formalin dan Boraks

Manfaat Luar Bisa Dari Kulit Buah Naga.

Berikut ini merupakan kumpulan khasiat dan manfaat dari kulit buah naga yang team info kesehatan rangkum :

 khasiat kuliat buah naga1. MELENTURKAN PEMBULUH DARAH

Dalam kulit buah naga terdapat kandungan senyawa aktif yaitu pentacylclic tryepene taraxast yang telah banyak diteliti dapat memberikan kelenturan pada pembuluh darah.

Penelitian akan manfaat kulit buah naga yang mampu melenturkan pembuluh darah ini dapat memberikan alternatif alami untuk mencegah terjadinya pemecahan pembuluh darah.

2. MEMBERIKAN KELEMBABAN PADA KULIT

Bagi anda yang memiliki aktivitas diluar rumah dan sering terpapar sinar matahari langsung bisa dicoba untuk mengkonsumsi kulit buah naga untuk memberikan kelembaban pada kulit.

Cara mengkonsumsi kulit buah naga ini bisa diolah menjadi minuman teh. Anda bisa membuat sendiri dengan cara menjemur kulit buah naga selama 2 hari, kemudian jika sudah kering bisa di potong-potong kecil dan diseduh menjadi teh.

3. PENCEGAH TUMOR

Dalam kulit buah naga juga terdapat senyawa aktif yang bisa menghambat pertumbuhan tumor. Penyakit tumor bisa berbahaya bagi manusia karena bisa memicu munculnya penyakit lain seperti kanker yang dapat mengancam anda.


Untuk mencegah munculnya tumor bisa dengan mengkonsumsi kulit buah naga sebagai seduhan teh. Cara membuatnya sama seperti yang sudah dituliskan di atas, kulit buah naga bisa di jemur selama 2 hari, kemudian jika sudah kering bisa di potong kecil dan diseduh sebagai teh.

4. MENDETEKSI FORMALIN DAN BORAKS

Penggunaan formalin dan boraks yang akhir-akhir ini marak dilakukan para pedagang usil pasti juga menimbulkan keresahan di benak anda. Kedua zat pengawet tersebut adalah bukan diperuntukkan menjadi bahan pengawet makanan. Jika anda semua memiliki kewaspadaan terhadap makanan yang anda konsumsi, dan anda takut bahwa makanan tersebut mengandung boraks atau formalin, ternyata kulit buah naga mampu mendeteksinya.

Cara untuk menggunakan kulit buah naga sebagai pendeteksi zat pengawet berbahaya tersebut adalah dengan cara merendam potongan kulit buah naga ke dalam air yang dicampur perasan jeruk nipis hingga air berubah warna menjadi merah.

Selanjutnya anda bisa memasukan selembar tisu ke dalam rendaman air sampai berubah warna menjadi merah. Kemudian silahkan anda tempelkan tisu yang berwarna merah tadi ke makanan yang anda duga memiliki zat berbahaya. Jika setelah ditempelkan tisu tersebut berubah menjadi warna putih kembali, maka makanan tersebut aman untuk dikonsumsi, namun jika tisu tetap berwarna merah, maka anda patut curiga terhadap makanan tersebut.


5. MENGHAMBAT PERTUMBUHAN SEL KANKER

Khasiat lain yang dikenal dari kulit buah naga adalah kemampuannya dalam menghambat pertumbuhan sel kanker.

Untuk mengkonsumsi kulit buah naga agar khasiatnya bisa dimanfaatkan adalah dengan cara mengkonsumsinya sebagai teh herbal.

Cara membuat teh herbal dari kulit bua naga adalah dengan cara kulit buah naga di jemur selama 2 hari, kemudian jika sudah kering bisa di potong kecil dan diseduh sebagai teh.

Itulah 5 manfaat utama yang dimiliki oleh kulit buah naga yang perlu anda ketahui, semoga dengan mendapatkan informasi tersebut mulai sekarang jika anda mengkonsumsi buah naga bisa memanfaatkan kulitnya juga.
Previous Post
Next Post

0 komentar: